Ticker

7/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Partai Buruh Sumut Gelar Rapat dan Buka Puasa Bersama Serikat Pekerja FSPMI Sumut di Tanjung Morawa

 

Rapat konsolidasi Partai Buruh Sumatera Utara Bersama Kadernya dan FSPMI Di Kantor partai Buruh Deli Serdang.


MAJALAHJURNALIS.Com (Deliserdang) - Partai Buruh Sumatera Utara atau Exco Partai Buruh Sumut dan FSPMI Sumut, mengadakan rapat konsolidasi Pemenangan  Partai dan pemenuhan Bacaleg DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten Kota bersama dengan kader partai di kantor Partai Buruh Kabupaten Deli Serdang Jalan Medan – Tanjung Morawa KM 13, 1 Gang Dwi Warna Kecamatan Tanjung Morawa, Rabu (29/3/2023) sore.
 
Willy Agus Utomo, SH Ketua Exco Partai Buruh Sumut dalam rapat konsolidasi mengatakan bahwa ada hal-hal yang krusial dan mendasar yang melatar belakangi lahirnya partai Buruh. Ada 3 prinsip utama lahirnya partai buruh yakni;
 
Pertama, kesetaraan kesempatan, Hak-Hak dalam negara Demokrasi, setiap warga negara memiliki kesempatan yang sama, untuk bisa mengenyam pendidikan dan memperoleh pekerjaan yang layak, dalam hal ini pendapatan yang sesuai dengan pekerjaannya.


Dilanjutkan acara berbuka bersama.



Kedua, distribusi kekayaan secara adil dan merata, konsep negara kesejahteraan bertujuan untuk mensejahterakan warga negaranya, maka dari itu pendistribusian kekayaan secara adil dan merata, khususnya kepada masyarakat yang membutuhkan, menjadi salah satu prinsip welfare state contohnya pembagian jaminan sosial untuk pengangguran akibat PHK, Usia, sakit dan hal lainnya.
 
Dan Ketiga yakni tanggungjawab publik artinya masyarakat bertanggungjawab atas hak atau kesejahteraan yang telah didapatkan dan memanfaatkannya sebaik-baiknya, terang Willy. (Faisal Siregar)

Post a Comment

0 Comments